Assalamualikum Wr.WB calon istriku
aku bersyukur atas do'amu setiap hari untukku
demi luasnya tujuh langit dan dalamnya hati
tak terukurkan kerinduanku padamu
bukan hanya mahar dan naungan yang kupersiapkan untukmu
aku bersiap menyambut kelembutan hatimu
kebijaksanaanmu
dan ketenangan yang akan kau hadirkan untukku
sudah pantaskah aku menjadi pendampingmu dan selalu menyejukkan hatimu?
Calon istriku,
saat ini kita mengira seharusnya kita sudah bersama
cinta dan keridhoan kita belumlah cukup,dindaku sayang
keridhoan ALLAH yang akan mencukupkan cinta kita
akupun merasakan hal yang sama denganmu saat ini
karena engkau adalah bagian diriku
hidupku takkan pernah seutuhnya tanpa dirimu,cintaku
jika engkau rindu padaku
bermohonlah kepada ALLAH..
Dialah yang selalu menghibur dalam kesepianku tanpa kehadiranmu
dan hanyalah Dia-lah yang mengerti betapa aku ingin berjumpa
denganmu sekarang juga...
Calon istriku,
disini Aku juga mempersiapkan diri menyongsong pertemuan kita
janganlah engkau gundah
ALLAH sudah mengatur semuanya
untuk kebahagian kita
Yang mencintaimu dan merindukanmu
calon suamimu
awampeople.blogspot.com
Senin, 04 Mei 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar